Kamis, 20 November 2014

Coconut-Mung Bean Brownies

Banyak banget resep brownies yang bikin ngiler. Tapi, penasaran dengan gabungan brownies dan kelapa. Review brownies kelapa dan resepnya sudah banyak beredar, macam-macam komposisi dan cara membuatnya. Foto-fotonya sukses menggodaku hihi. Untuk resep browniesnya tetap pakai fudge brownies seperti biasa, maklum udah favorit.


Coconut-Mung Bean Brownies

Bahan:
35 gr kacang hijau
2 btr telur uk. sedang
110 gr gula pasir
25 gr kelapa parut kering, dihaluskan
40 gr tepung terigu serbaguna
10 gr cokelat bubuk
125 gr dark compound chocolate, potong kecil
50 gr mentega+margarin

Bahan Topping:
50 gr kelapa parut biasa
kacang almond secukupnya

Cara Membuat:
  1. Rendam kacang hijau semalaman, cuci, kukus 30 menit bersama 1 lembar daun pandan, haluskan. Sisihkan.
  2. Siapkan loyang 22x10x4 cm, olesi margarin, alasi kertas roti, lebihkan hingga bagian sisi loyang. Olesi margarin lagi, sisihkan.
  3.  Lelehkan DCC dan butter dengan cara ditim, aduk hingga licin. Biarkan hingga hangat. 
  4. Kocok gula dan telur hingga gula larut, tidak sampai mengembang dan kental. Tambahkan kacang hijau, aduk rata. Masukkan campuran telur ke dalam adonan cokelat leleh, aduk dengan whisker perlahan hingga rata. Tambahkan terigu, baking powder, kelapa bubuk dan cokelat bubuk, aduk perlahan hingga rata. Tuang ke dalam loyang.
  5. Panaskan oven 180'C. Taburi brownies dengan bahan taburan. Panggang brownies selama 50-60 menit hingga matang. Permukaan brownies agak lembek saat masih panas.
  6. Angkat, biarkan agak dingin. Keluarkan dari loyang. Dinginkan.
  7. Siap disajikan.

Harum kelapa sewaktu dipanggang enak sekali.
 

Browniesnya legit dan dominan rasa kelapanya, kacang hijaunya hampir tidak terasa.


Disisakan sepotong untuk belajar foto-foto, ternyata hasilnya kok masih gini-gini aja yah..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for your coming.....