Lihat postingan Chiffon Rainbow Cake bu Fatmah Bahalwan di fb langsung mupeng, cantik banget hasilnya. Ya iyalah, bu Fat gitu loh....super woman-nya NCC hehe.
Langsung deh meluncur ke website lamanya NCC disini, cari resep Chiffon cake yang dimaksud. Karena loyang chiffonku hanya berukuran diameter 17cm, aku buatnya 1/2 resep saja. Berikut kutulis resep lengkapnya beserta modifikasi punyaku yang di dalam kurung.
Chiffon Rainbow Cake
Bahan A: (adonan pasta)
50 g Gula pasir (20 gr gula pasir)
20 g Susu bubuk full cream (10 gr)
20 g Tepung maizena (10 gr)
140 g Tepung terigu (70 gr)
1 sdt BPDA (1/2 sdt)
100 ml minyak sayur (50 ml)
100 ml santan sedang (20 gr santan bubuk+50 ml air panas)
140 g kuning telur (4 btr/70 gr)
20 g Susu bubuk full cream (10 gr)
20 g Tepung maizena (10 gr)
140 g Tepung terigu (70 gr)
1 sdt BPDA (1/2 sdt)
100 ml minyak sayur (50 ml)
100 ml santan sedang (20 gr santan bubuk+50 ml air panas)
140 g kuning telur (4 btr/70 gr)
Bahan B: (adonan putih telur)
300 ml Putih telur (4 btr)
150 g Gula pasir (75 gr)
½ sdt Garam halus (1/4 sdt)
1 sdt Cream of tartar (1 sdt air jeruk nipis)
150 g Gula pasir (75 gr)
½ sdt Garam halus (1/4 sdt)
1 sdt Cream of tartar (1 sdt air jeruk nipis)
Bahan C: (pasta)
½ sdt pasta pandan (1/4 sdt)
½ sdt pasta strawberry (1/4 sdt)
½ sdt pasta cokelat (1/4 sdt)
½ sdt pasta strawberry (1/4 sdt)
½ sdt pasta cokelat (1/4 sdt)
- Panaskan oven 150 derajat Celsius. (aku: 160'C)
- Adonan pasta:
Campur gula pasir, susu bubuk, tepung maizena , tepung terigu, dan BPDA. Lubangi tengahnya. Tuang telur di tengah, aduk searah dari arah dalam menggunakan whisk, sambil dituangi minyak sayur dan santan. Aduk hingga menjadi adonan pasta halus. - Adonan putih telur:
Kocok putih telur, gula pasir, garam dan air jeruk nipis hingga puncak tumpul (soft peak). - Campurkan adonan putih telur ke dalam adonan pasta, aduk perlahan dengan whisk hingga rata.
- Bagi adonan menjadi 3 bagian. Campur 1 bagian adonan dengan pasta pandan, 1 bagian lain dengan pasta strawberry, dan 1 bagian lain dengan pasta coklat.
- Tuang ketiga adonan tersebut ke dalam loyang chiffon tanpa dioles apa-apa, lakukan berselang-seling. Panggang kurang lebih 90 menit hingga kue matang dan kokoh (jika ditekan permukaannya kembali membal). (aku: panggang 60 menit dengan suhu 160'C, lanjut 30 menit memanggang dengan suhu 150'C)
- Keluarkan kue. Panas-panas, balikkan loyang, bisa disangga botol atau disangga kaki-kaki loyang. Biarkan dalam keadaan terbalik hingga dingin.
- Jalankan pisau tipis di sekeliling loyang dengan gerakan lurus. Juga di dasar kue.
- Lepaskan bagian tengah kue dengan menggunakan tusuk sate. Balik kue ke atas rak kawat atau langsung ke piring saji. Potong-potong menggunakan pisau gergaji.
Hasilnya biarpun tidak secantik buatan bu Fat, tapi alhamdulillah lembut, empuk dan enak.
Terima kasih bu Fat...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Thank you for your coming.....