Senin, 03 November 2014

Brownies Setengah Kilo

Sebenarnya gak ada rencana bikin brownies lagi, anak-anak minta bolu kukus. Okelah, diturutin aja permintaan anak-anak. Tapi pas telur dikocok sampe lama kok gak ada tanda-tanda mengembang, kental dan putih. Perasaan udah mulai gak enak nih, daripada kue kacau setelah dikukus, mending banting setir sejak awal hehe. Disulaplah si adonan telur encer tadi jadi brownies setengah kilonya Teh Nicke yang kondang di fb.



Brownies Setengah Kilo
by Nicke JJ

Bahan : 1/2 kg telur (8 butir) 1/2 kg gula pasir


1/2 kg tepung terigu 50 gram Coklat Bubuk
 
1/2 kg DCC (Dark Cooking Chocolate), cincang kasar
Bahan cair: 250 gr mentega 250 gr minyak


Tambahan untuk selera (optional) : 1/2 sdt vanili 100 gr susu bubuk 2 sdm nescafe cairkan dulu sedikit dengan air panas


Cara membuat:
  1. Siapkan 4 buah loyang (30x10x4) alasi kertas kue.
  2. Panaskan oven 180'C.
  3. Lelehkan coklat dan mentega ---> aku langsung jadikan 1 wadah mentega, cokelat dan minyak
  4. Kocok telur dan gula hingga memutih kental.
  5. Masukan tepung, coklat bubuk, vanili, aduk rata/mikser dengan kecepatan rendah.
  6. Lalu masukkan bahan cair (coklat, minyak, mentega)
  7. Bagi di 4 loyang, beri topping, panggang sekitar 35-40 menit.

Aku buatnya setengah dari resep diatas 1 loyang uk. 22x24x4cm, jadi brownies seperempat kilo deh hihi. Untuk tips dan triknya bisa dilihat langsung di blognya teh Nicke disini.



Huaaa, minggu ini bener-bener Brownies Week deh. Tapi emang lagi "gila brownies" sih hehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for your coming.....