Sabtu, 16 Agustus 2014

Almond Cheese Cracker

Katanya cemilan bernama Almond Cheese Cracker atau Almond Cheese Crisp ini lagi heboh di Surabaya. Tapi, belum pernah coba meski beberapa kali ke Surabaya hehe. Jadi belum tahu rasanya seperti apa. 
Nah, kok di FB banyak yang berbaik hati berbagi resep cemilan yang lagi ngetrend ini. Ada resep yang pakai putih telur saja, seperti resep lidah kucing, ada juga yang pakai telur utuh. Sewaktu coba resep yang pakai putih telur, langsung gagal dengan sukses hihi. Kedua kali pakai resep yang sama juga sedikit hasilnya yang bisa dimakan (lainnya keras gak bisa digigit). Tak disangka mbak R alias mbak Rachmah, salah satu NCC'ers Surabaya merekomendasikan resepnya Pak Didi Setiahadi yang sederhana. Langsung cap cus eh praktek deh...


Almond Cheese Cracker
modified by me

Bahan:
3 btr kuning telur
2 btr putih telur
250 gr gula pasir (aku: 150 gr)
1 sdt vanili bubuk (aku: vanili susu)
2 sdm butter (aku: 30 gr, dilelehkan)
20 gr susu bubuk
150 gr tepung protein rendah (aku: terigu serbaguna)


Bahan Taburan:
keju cheddar, parut
keju edam, parut
almond slices

Cara Membuat: 
  1. Kocok telur, gula, vanili bubuk sampai kental (gak perlu sampai kental berjejak seperti buat cake) dengan speed sedang. Setelah itu masukkan bahan kering (tepung dan susu bubuk), mikser sebentar dengan kecepatan rendah.
  2. Terakhir masukkan mentega/butter cair, aduk rata dengan spatula.
  3. Cetak menggunakan ring diameter 7 cm diatas silpat, beri taburan keju parut dan kacang almond sesuai selera.
  4. Panggang di oven dengan suhu 150 derajat selama 20 menit.
  5. Angkat, biarkan beberapa saat baru dilepaskan dari loyang. Dinginkan, simpan dalam wadah tertutup.
Hasilnya renyah, wangi butter, enak loh. Baru keluar dari oven sudah gak sabar dicomot-comot hehe.


Karena belum punya silpat, hanya berbekal baking paper yang anti lengket jadinya kuenya bergelombang :). Syukurlah rasanya enak, jadi lupakan bentuknya yang belum rapi hihi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for your coming.....