Senin, 30 Desember 2013

Roti Ubi Ungu Session 2

Aktivitas seru hari ini adalah membuat roti ubi ungu lagi, sekarang pakai resep donat kentang NCC yang ada di blognya mbak Nina. Roti ubi ungu yang dulu bisa dilihat disini. Gak pakai lama, yuk mari dicoba resepnya....

Roti Ubi Ungu
modif dari donat kentang NCC

Bahan:
100 gr ubi ungu, kukus, haluskan
250 gr tepung terigu protein tinggi
  25 gr susu bubuk
  50 gr gula pasir
1/2 sdm ragi instan
100 ml air hangat/susu cair hangat
  2 btr kuning telur
  35 gr margarin

Bahan isian:
Dark cooking chocolate secukupnya, cincang

Bahan olesan: 
Susu cair

Cara Membuat:
  1. Campur ragi, 50 ml air hangat dan 10 gr gula pasir (diambil dari 50 gr gula pasir), aduk rata. Biarkan hingga berbusa (sekitar 5-10 menit).
  2. Campur bahan kering (terigu, susu bubuk, gula pasir), masukkan ubi ungu, kuning telur dan air ragi yang sudah berbusa. Tambahkan sisa air sedikit demi sedikit hingga dirasa cukup. Uleni dengan tangan/mikser hingga setengah kalis.
  3. Tambahkan margarin, uleni lagi hingga kalis (kalau menggunakan hand mikser, lanjutkan menguleni dengan tangan hingga kalis).
  4. Bulatkan adonan, taruh dalam wadah yang diolesi margarin. Istirahatkan adonan sekitar 40-60 menit hingga mengembang 2x.
  5. Kempiskan adonan dengan cara menggilas/meninju hingga udara keluar. Bagi menjadi beberapa bagian sesuai keinginan, bulatkan dan istirahatkan lagi 10 menit.
  6. Pipihkan, beri isian, rapatkan dan bulatkan. Taruh dalam loyang yang telah diolesi margarin, beri jarak antar adonan. Lakukan hingga adonan habis. Istirahatkan lagi 30-40 menit. Beri bahan olesan. Beri taburen wijen (bila suka). Panaskan oven 190-200'C.
  7. Panggang sekitar 15-20 menit hingga matang. Angkat, dinginkan.



Hasil rotinya empuk sekali, ada 1 roti yang sobek sewaktu dikeluarkan dari loyang karena lembutnya. Meskipun memakai terigu protein tinggi tanpa tambahan terigu protein sedang, rotinya tetap empuk dan serat rotinya halus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for your coming.....