Kamis, 22 Januari 2015

American Doughnut

Dari beberapa resep donat yang pernah kucoba, ini yang agak unik menurutku. Postingannya mbak Wiek di grup fb, yang langsung menggoda buat dicoba hehe lebay.


American Doughnut

Bahan:
2/3 cup susu cair
5 sdm unsalted butter
1 sdt pasta vanila
10-11gr ragi instan
1/3 cup gula pasir
2 btr telur ukuran besar
2 + 1/2 cup terigu serbaguna
1/4 sdt garam

Cara Membuat:
  1. Panaskan susu cair, butter dan vanila hingga butter leleh. Matikan api. Tunggu hingga hangat, lalu masukkan 1 sdm gula pasir dan ragi. Aduk hingga rata. Tutupi plastik wrap, diamkan 10 menit.
  2. Ayak 2 + 1/4 cup terigu dalam wadah. Lalu campur dengan garam dan sisa gula. Buat lubang di tengah adonan. Sisihkan.
  3. Ambil adonan basah (susu cair), tambahkan telur yang sudah dikocok lepas.
  4. Tuang adonan basah ke dalam terigu, aduk dengan centong kayu hingga adonan menyatu. Hasilnya agak lengket, jadi tambahkan sisa terigu sedikit demi sedikit sambil diuleni. Cukup diuleni sekitar 10 menit hingga kalis, tidak perlu sampai elastis. Lalu tutupi plastik/kain bersih, istirahatkan 2 jam.
  5. Kempiskan adonan, uleni sebentar. Jika agak lengket, taburi terigu. Lalu cetak sesuai selera.
  6. Tata dalam wadah bertabur terigu, diamkan sekitar 15 menit.
  7. Panaskan minyak, goreng donat dengan api kecil. Matangkan 1 sisi baru dibalik. Angkat.
  8. Siap dihias sesuai selera, bisa diberi isian juga.


Donatnya wangi butter, empuk. Biarpun dimakan polos udah enak hehe.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for your coming.....